Sunday, June 11, 2006

Gunung Papandayan, Garut

Gunung berapi terdapat di seluruh dunia. Namun yang paling terkenal adalah gunung berapi yang berada di sepanjang busur Cincin Api Pasifik. "Pacific Ring of Fire". Apa yang dimaksud ‘Busur Cincin Api Pasifik/Pacific Ring of Fire?' Ia adalah garis bergeseknya antara dua lempengan tektonik.

Dalam kerak bumi terdapat sepuluh lempengan utama, yaitu: Lempeng Afrika, Lempeng Antartika, Lempeng Australia, Lempeng Eurasia, Lempeng Amerika Utara, Lempeng Amerika Selatan, Lempeng Pasifik, Lempeng Cocos, Lempeng Nazca, Lempeng India.

Lempeng-lempeng tersebut mengapung diatas astenosfer. Pertemuan antara lempeng-lempeng ini, merupakan tempat-tempat yang memiliki kondisi tektonik yang aktif, yang menyebabkan misalnya gempa bumi, gunung berapi dan pembentukan dataran tinggi.

Di Indonesia, gunung berapi terletak dalam satu rangkaian yang mengikuti garis lengkung dari Pulau We (Aceh) sampai ke Indonesia bagian timur, dimulai dari Maluku, Sulawesi, sampai ke Kepulauan Sangir Talaud. Gunung berapi ini tidak hanya menyebar di daratan, namun juga banyak terdapat di dasar laut. Di Indonesia terdapat lebih dari 100 buah gunung berapi. Diantara seratus gunung berapi itu adalah Argopuro, Bromo, Kerinci, Kelud, Krakatau, Mahameru, Merapi, gunung Agung, Arjuno, Galunggung, Kawah Ijen, Leuser, Merbabu, Raung, Rinjani, Semeru, Sibayak, Gunung Tambora, Welirang, Talang, Ine Like, Singgalang, Sago, Talamau, Tandikat, Pantai Cermin, Lokon, Tangkuban Perahu, Gunung Salak, Gede, Guntur, Papandayan, Ciremai, dan masih banyak lagi.



Gunung Papandayan (2622 m dpl) terletak di Kabupaten Garut, Jawa Barat. Gunung dengan elevasi di bawah 3000-an meter ini sangat terkenal di kalangan para pendaki, khususnya pendaki pemula. Selain terkenal dengan keindahan struktur alamnya, gunung ini juga memiliki kawah belerang yang masih aktif dan masih rimbunnya Eldelweis yang luas serta banyak pula pohon Mutiara Putih. Gunung Papandayan merupakan cagar alam yang didalamnya banyak terdapat keanekaragaman hayati dan obyek-obyek wisata alam yang indah.

Papandayan adalah bagian dari barisan gunung berapi dengan tipe strato. Gunung ini memiliki warna dinding kawah kuning yang khas karena belerang. Kawah ini dikelilingi oleh hutan yang luas ke arah barat laut memanjang hingga lereng jurang yang curam. Jurang ini menjadi aliran sungai di kaki gunung.

Bagian tertinggi dari dasar kawah ada di sebelah tenggara dengan ketinggian 2000m dan berada 240 m dibawah pinggir kawah. Dasar kawah ini berisi kolam belerang yang terdiri dari air, fumaroles, solfataras, lumpur gunung api dan air panas. Semua kegiatan bagian-bagian kecil kawah gunung berapi ini menghasilkan suara yang berisik di dasar kawah.

Papandayan mempunyai 3 letusan yang bersejarah. Letusan hebat Gunung Papandayan terjadi pada 1773 dan memakan korban jiwa 3000 orang lebih. Letusan terakhir terjadi pada tahun 1942. Gunung ini sekarang mempunyai jalan yang hampir dapat mencapai puncak.

JAKARTA - GUNUNG PAPANDAYAN :
1 Jakarta - Terminal Garut
2 Garut - Terminal Papandayan
3 Terminal Papandayan - Kawah
4 Kawah - Puncak

1 comment:

Anonymous said...

aih dessy, hobbynya ke monumen, museum atawa gunung yah?